SMSI Sumut Anugerahkan Sahabat Pers Indonesia ke Bupati Batubara Baharuddin Siagian

- Penulis

Kamis, 8 Januari 2026 - 22:22 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

LIMA PULUH-Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Pusat menyerahkan Anugerah Sahabat Pers Indonesia kepada Bupati Batu Bara, Baharuddin Siagian SH MSi.

Anugerah Sahabat Pers Indonesia tersebut diterima langsung Bupati Baharuddin Siagian dari Ketua SMSI Provinsi Sumatera Utara, Erris J Napitupulu, di Ruang Kerja Bupati, Jalan Juanda, Lima Puluh Kota, Kecamatan Lima Puluh, Batu Bara, Rabu (7/1/2026).

Turut hadir mendampingi Bupati Baharuddin Siagian, Wakil Bupati Batu Bara Syafrizal SE MAP, Asisten III Renold Asmara, Kadis Kominfo Elpandi SAg MH dan Kabid Humas Rizky Harahap.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ketua SMSI Sumut Erris J Napitupulu mengatakan Anugerah Sahabat Pers tersebut diserahkan karena Bupati Batu Bara Baharuddin Siagian dinilai memiliki dedikasi yang tinggi dalam pengembangan pers Indonesia, khususnya di Kabupaten Batu Bara.

Bupati Baharuddin Siagian dinilai memiliki kepedulian tinggi terhadap kebebasan pers, keterbukaan informasi publik, serta kemitraan yang berintegritas dan berdaya saing antara pemerintah dan insan pers.

“Sehingga oleh SMSI Pusat sebagaimana yang disampaikan Pak Firdaus selaku Ketua Umum, para kepala daerah dan tokoh  publik yang peduli akan kemajuan industri pers, layak diapresiasi,” ujar Erris.

Melalui penyerahan Anugerah Sahabat Pers tersebut, tambah Erris, diharapkan SMSI dan Pemkab Batu Bara semakin menguatkan sinerginya untuk sukses pembangunan pada berbagai sektor di Batu Bara.

Sementara itu, Bahar, sapaan akrab Bupati Batu Bara Baharuddin Siagian, menyampaikan apresiasinya atas penyerahan Anugerah Sahabat Pers tersebut. “Saya berterima kasih atas penghargaan ini,” ujarnya.

Baca Juga:  Tahhil dan Doa Iringi Takziah Warga Wasliyah di Sumut di Rangkaian Jelang Hari Lahir ke 95 Tahun

Bahar mengatakan pemberian Anugerah Sahabat Pers tersebut menjadi energi baru untuk menjalankan program pembangunan di Batu Bara. Ia mengatakan sangat membutuhkan semangat kolaborasi dari berbagai mitra.

“Terus terang kami tidak menyangka kami terpilih sebagai salah satu penerima penghargaan ini. Untuk itulah, kami mengajak semua mitra, mari membersamai suksesnya program pembangunan di Batu Bara,” tambahnya.

Sinergi antara Pemkab Batu Bara dengan SMSI, menurut Bahar, terjalin harmonis selama ini. “Dengan Ibu Erris, teman lama saya sejak di Pemprov, juga dengan teman-teman SMSI Batu Bara, yang dikomandoi adinda Alpian, sahabat baik kita. Kami senang karena SMSI di Batu Bara mengambil peran untuk membersamai pembangunan,” ujar Bahar.

Karena itu, Bahar berharap Anugerah Sahabat Pers SMSI diharapkan menjadi motivasi bersama bagi insan pers dan pemerintah daerah untuk terus memperkuat kolaborasi dalam menjaga iklim demokrasi, kebebasan pers, serta penyampaian informasi publik yang akurat dan bertanggung jawab.

Hadir juga pada kesempatan itu, Bendahara SMSI Sumut Agus Lubis, Ketua Bidang Organisasi dan Daerah Benny Pasaribu, Plt Ketua Bidang Pendidikan dan Pelatihan Waliyono, Wakil Sekretaris Ayu Kesuma Ningtyas dan Penasehat Rony Purba, Ketua SMSI Batu Bara Alpian, Ketua Harian Gusti Sinaga, Wakil Ketua 1 M Yusuf dan Sekertaris Mazlan. (PS/REL)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait

Informasi Penting ! Masyarakat Kota Medan Bisa Ambil SPPT PBB 2026 ke Bapenda Medan Jalan AH Nasution
Jaksa Agung Dampingi Mensesneg Cabut Izin PT TPL, Tambang Emas Martabe, PT NSHE dan 25 Perusahaan Pasca Banjir Sumatera
Kajati Sumut Komitmen Berantas Korupsi Demi Masyarakat di Rapat Kerja Bersama Komisi III DPR RI dan Jaksa Agung
Mahkamah Konstitusi Putuskan Produk Jurnalistik Tak Bisa Dipidana, FORWAKA Sumut Ajak Tolak Kriminalisasi Pers
Kerugian Negara Kasus Bilik Sterilisasi Covid Dinkes Dairi Senilai Rp. 592 Juta Diterima Kejari
PWI Sumut Gelar Turnamen Domino Piala Kapolrestabes Medan, Farianda Ajak Wartawan Ramaikan
Ditaksir Negara Rugi Rp. 4 Miliar, Eks Kepala BPHL Wilayah II Sumut Ditahan Kejari Karo Terkait SIPUHH Kayu Pinus di Siosar
Diduga Rugikan Negara 133 Miliar di Perdagangan Alumunium PT Inalum, Kejati Sumut Tahan Dirut PT PASU Tbk
Berita ini 0 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 21 Januari 2026 - 05:54 WIB

Informasi Penting ! Masyarakat Kota Medan Bisa Ambil SPPT PBB 2026 ke Bapenda Medan Jalan AH Nasution

Rabu, 21 Januari 2026 - 05:17 WIB

Jaksa Agung Dampingi Mensesneg Cabut Izin PT TPL, Tambang Emas Martabe, PT NSHE dan 25 Perusahaan Pasca Banjir Sumatera

Rabu, 21 Januari 2026 - 02:52 WIB

Kajati Sumut Komitmen Berantas Korupsi Demi Masyarakat di Rapat Kerja Bersama Komisi III DPR RI dan Jaksa Agung

Selasa, 20 Januari 2026 - 16:57 WIB

Mahkamah Konstitusi Putuskan Produk Jurnalistik Tak Bisa Dipidana, FORWAKA Sumut Ajak Tolak Kriminalisasi Pers

Senin, 19 Januari 2026 - 22:27 WIB

Kerugian Negara Kasus Bilik Sterilisasi Covid Dinkes Dairi Senilai Rp. 592 Juta Diterima Kejari

Berita Terbaru